DIALOG PUBLIK MENGGALI SEJARAH SITUS RAOS PECINAN MENUJU DESA WISATA CAGAR BUDAYA
|
Foto bersama setelah dialog selesai |
Situs Raos Pecinan adalah Situs
bersejarah yang berupa 2 buah patung Duarapala yang berada di Dsn.Raos Baru
Desa Carat Kec.Gempol Kab.Pasuruan.Patung Duarapala adalah patung penjaga
pintu.Situs ini merupakan situs yang menjadi primadona sebelum tahun 1965.Bukan
cuman warga sekitar warga keturunan Tiong Hoa juga mengidolakan situs
ini.Mereka beranggapan dari sinilah tempat nenek moyang mereka sampai di pulau
jawa.Lewat gerbang ini lah para bangsa mongol masuk ke pulau jawa setelah
melakukan pelayaran melewati sungai Brantas pada masa Kerajaan Majapahit.
Kemungkinan situs ini adalah gerbang masuk ke wilayah persekutuan dua pasukan
antara Majapahit dan Tentara Mongol sebelum melakukan serangan balasan kepada
Gelang-Gelang di Kediri.Faktor yang mendukung dugaan ini adalah tempat Situs
yang dekat dengan Kali Porong. Dan kali porong pada masa tersebut merupakan
jalur transportasi dan tempat bersandarnya kapal-kapal para tentara mongol.Konon,situs ini memiliki cungkup dan pendopo untuk memayungi patung Dwarapala.
|
Keceriaan anggota KIM Pecinan setelah suksesnya acara | |
Situs ini sering dikunjungi oleh pengusaha etnis Tionghoa untuk mendapatkan inspirasi atau petunjuk.Tetapi pada tahun 1965,situs ini terkena dampak dari aktifitas pergolakan saat masa gejolak politik di indonesia.Kini hanya tinggal dua buah Arca yang rusak parah,wajahnya aus dan ada beberapa bagian yang terpotong entah itu akibat penggalian atau pengrusakan pada tahun 1965.Saat itu terjadi gejolak politik dan terjadi perselisihan antar umat beragama hingga situs ini dirusak dan dibakar.Arca Duarapala yang tidak terawat dan terabaikan yang berada di tengah tengah perkebunan tebu yang sepi hari ini Sabtu 4 Juni 2016 berubah menjadi tempat yang sangat ramai dan dipadati oleh masyarakat sekitar yang ingin mengikuti dialog publik yang diselenggarakan oleh KIM PECINAN dan menyaksikan kesenian pencak silat serta Jaranan yang sengaja digelar untuk tontonan para pengunjung.KIM Pecinan bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten pasuruan menggelar Dialog Publik untuk memperkenalkan pada masyarakat dan menggali sejarah Situs Raos Pecinan serta mempunyai tujuan agar Desa Carat nantinya akan menjadi Desa Wisata Cagar Budaya.Acara ini dihadiri oleh Camat Gempol Bpk H.Ridwan beserta rombongan,PJ Kepala Desa Carat H.Sapari,Mantan Kepala Desa Carat H.Abdul rochman,Ketua Dewan Kesenian dan Kebudayaan Kabupaten Pasuruan(DK3P) Ki Bagong Sabdo Sinukarto,Kepala Badan Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Trowulan,Yayasan Kaliandra Serta DPRD Kab.Pasuruan Komisi III Samsul Hidayat. Di dalam acara tersebut Samsul Hidayat selaku anggota DPRD Kab.Pasuruan menyampaikan "Situs Raos Pecinan kedepannya akan lebih diperhatikan terutama untuk pembangunan jalan menuju situs ini,mengingat akses jalannya yang begitu sulit karena rusak.Serta pembangunan MCK di area situs." Kini Situs Raos Pecinan sedikit mendapat perhatian dibanding sebelumnya.Sudah lebih banyak orang yang tau tentang situs ini dan mudah mudahan kedepannya akan lebih baik.
Post by: kimpecinan